News

Kejar Herd Immunity, Polrestabes Bandung Targetkan 2.000 Vaksinasi per Hari

todayAugust 18, 2021 11

Kejar Herd Immunity, Polrestabes Bandung Targetkan 2.000 Vaksinasi per Hari
share close

Polrestabes Bandung menyiapkan sentra vaksinasi Covid-19 di setiap Polsek. Mereka menargetkan bisa menyuntikkan 2.000 dosis per hari. Hal ini disampaikan Kapolrestabes Bandung, Kombes Pol Aswin Sipayung saat meninjau vaksinasi Covid-19 dan donor darah di Mapolrestabes Bandung, Jalan Jawa, Kota Bandung, Rabu (18/8).

Menurut dia, vaksinasi menjadi salah satu hal yang penting dalam mengatasi pandemi Covid-19. Polri pun ditunjuk sebagai salah satu institusi yang harus ikut berpartisipasi mempercepat capaian herd immunity.

“Target kita upayakan 2.000 (yang divaksin) per hari. Jadi ada 29 titik, 28 di polsek gerai vaksin untuk masyarakat dan satu di Polrestabes Bandung. Kita akan pacu,” ujar dia.

Sejauh ini, berdasarkan data Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Bandung masyarakat yang telah divaksin dosis pertama mencapai 1 juta lebih atau 53 persen. Sedangkan dosis kedua sebanyak 600 ribu atau 30 persen.

Sedangkan total target vaksinasi warga Kota Bandung mencapai 1.952.000 yang ditargetkan harus bisa mencapai 70 persen pada September ini.

Sementara itu, donor darah yang dilakukan Polrestabes, menurut dia masih dalam perayaan HUT RI ke-76. 100 anggota Polrestabes Bandung berpartisipasi dalam kegiatan yang melibatkan Palang Merah Indonesia (PMI) Bandung itu.

Written by: indikaFM

Rate it

Previous post

Pacu Perekonomian dan Sektor UMKM, Kado HUT ke-76 RI Kadin

News

Pacu Perekonomian dan Sektor UMKM, Kado HUT ke-76 RI Kadin

Tahun ini Indonesia telah menginjak usia ke-76. Seperti tahun lalu, di hari kemerdekaannya Indonesia masih menghadapi berbagai tantangan akibat pandemi Covid-19 yang masih mewabah di Tanah Air. Tak hanya tantangan kesehatan, tapi juga tantangan ekonomi yang turut mendapat hantaman keras dari situasi saat ini. Sebagai kado ulang tahun bagi perekonomian nasional, Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Indonesia berupaya meningkatkan pertumbuhan ekonomi dengan mendorong kepentingan para pelaku usaha, terutama di sektor […]

todayAugust 18, 2021 4

Post comments (0)

Leave a reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

0%
Indika FM

FREE
VIEW